Warning: sprintf(): Too few arguments in /home3/tokofibe/public_html/wp-content/plugins/wpseo-local/src/presenters/geo/position-presenter.php on line 33

tokofiberglass

Logo Biocomb 5000
IPAL komunal

IPAL Komunal Solusi Sanitasi

Salah satu Jenis IPAL yang sudah digunakan sejak lama yaitu IPAL komunal, dan seperti yang sudah diketahui pada artikel sebelumnya kita sudah membahas mengenai Jenis IPAL sederhana dan juga IPAL Domestik. Maka pada kesempatan kali ini kami akan mengulas sedikit mengenai Jenis IPAL Komunal.

Semakin meningkatnya jumlah pertumbuhan manusia maka berkembang juga segala aktifitas manusia, dari aktifitas tersebut tentunya akan berpengaruh terhadap aspek lingkungan sekitar mulai dari ketersedian lahan hunian dan juga ketersediaan air bersih maupun sistem sanitasinya.

Berdasarkan hal tersebut maka, harus ada suatu sistem yang bisa menjaga lingkungan dari segala aktifitas manusia baik aktifitas kehidupan sehari-hari ataupun aktifitas industri. instalasi Pengolahan Air Limbah mempunyai peran penting dalam menjaga kebersihan lingkungan bahkan berperan juga dalam keberlangsungan hidup.


BACA JUGA : Menggunakan IPAL Sederhana di Rumah


IPAL Komunal Adalah

IPAL atau yang kita sebut juga dengan Instalasi Pengolahan Air Limbah adalah sarana untuk mengolah air limbah yang berasal dari aktifitas rumah tangga ataupun industri. Jenis IPAL toilet juga secara sederhana bisa disebut dengan septictank.

IPAL dapat dibangun secara individu per keluarga atau per hunian, namun bisa juga dibangun dan digunakan secara bersama-sama atau secara komunal.

Komponen yang digunakan dalam IPAL komunal biasanya terdiri dari unit pengolah air limbah, perpipaan dan sambungan ke rumah-rumah. Umumnya unit pengolahan limbah ditempatkan jauh dari wilayah pemukiman warga pengguna IPAL tersebut, namun ada juga yang berdekatan dengan area pemukiman.

Mengapa Harus Menggunakan IPAL Komunal

Selama manusia hidup dan bergerak, maka setiap itu pula akan menghasilkan limbah atau kotoran dari aktifitas tersebut, seperti :

  • Limbah padat
  • Sampah
  • Limbah cair

Limbah tersebut tidak bisa dibuang begitu saja ke sungai atau solokan. Seperti halnya sampah yang tidak bisa dibuang sembarangan. Meskipun jika dilihat air limbah akan langsung meresap kedalam tanah ataupun langsung bercampur dengan air sungai, namun limbah tersebut berpotensi akan mencemari air tanah maupun air sungai tersebut.

Maka dari kejadian tersebut akan sangat berdampak buruk terhadap lingkungan, Dan jika dibiarkan terus menerus akan membahayakan bagi kehidupan manusia.

Dampak Buruk Limbah

  1. Dampak bagi Kesehatan
    Air limbah yang berasal dari toilet mengandung bakteri E Coli yang bisa menyebabkan penyakit pencernaan seperti typhus, diare, kolera,. Bila tidak diolah dengan baik, limbah cair tersebut menyerap ke dalam tanah dan akan bercampur dengan air sumur. Apalagi jika air sumur tersebur digunakan untuk mencuci piring, baju, mandi dan lainnya akan dengan mudah masuk kedalam perut kita.
  2. Dampak bagi lingkungan
    Jenis limbah cair dari hasil cucian. Dan Deterjen tertentu memiliki bahan kimia yang sangat kuat. Jika tidak diolah limbah tersebut akan mencemari ekosistem yang ada disungai.
  3. Dampak Estetika
    Limbah padat atau lilmbah cair yang tidak melalui proses penguraian berpotensi juga mencemari udara, karena bau yang tidak sedap dari limbah tersebut.

IPAL komunal

Cara Mengolah Limbah

Dari uraian diatas, maka perlu adanya keikutsertaan masyarakat dan juga kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungan dan mulai menggunakan IPAL. Ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk bisa menerapkan sistem IPAL, yaitu :

  • IPAL Individu yang digunakan pada hunian masing-masing. Seperti menggunakan Bio Septic Tank untuk rumah.
  • IPAL Komunal. IPAL yang dibangun untuk bisa digunakan secara bersama-sama yang dapat menampung limbah dalam jumlah yang besar.

Manfaat IPAL Komunal

Instalasi Pengolahan Air limbah yang baik harus bisa mencangkup beberapa aspek, seperti hemat biaya, hemat lahan, mudah dioperasikan, dan hasil bungan memenuhi standar baku.

Maka Untuk mewujudkan IPAL Komunal tersebut, harus adanya kesadaran dari masyarakat sekitar seperti :

  • Tingkat Kesadaran masyarakat akan kebersihan lingkungan sangat baik.
  • Adanya Komitmen antar setiap elemen masyarakat
  • Adanya dukungan baik dari swasta ataupun pemerintah.

BACA JUGA : IPAL Domestik


Konsultan Instalasi Pengolahan Air Limbah

Toko Fiberglass adalah kontaktor dan Konsultan IPAL Komunal maupun untuk skala Individu. Baik untuk keperluan rumah maupun keperluan Industri. Karena kami berkominmen untuk memberikan solusi bagi permasalahan limbah dan sanitasi yang saat ini terus berkelanjutan. Sehingga lingkungan yang bersih dan sehat dapat terwujud demi kehidupan yang lebih baik.

Konsultasi Gratis, Hubungi kami untuk mendapat penawaran spesial.

harga septictank

Summary
IPAL Komunal Solusi Sanitasi
Article Name
IPAL Komunal Solusi Sanitasi
Description
Salah satu Jenis IPAL yang sudah digunakan sejak lama yaitu IPAL komunal. IPAL yang digunakan secara bersama-sama dalam suatu lingkungan
Publisher Name
Biocomb 5000
Publisher Logo
Feel free to share

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WeCreativez WhatsApp Support
Tim kami selalu siap membantu anda
Terimakasih telah menghubungi kami